Contoh Surat Permohonan, Pernyataan Dan Rekomendasi Ajuan Kurikulum Merdeka Belajar

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Kurikulum Merdeka merupakan kurikulum dengan pembelajaran intrakurikuler yang begitu banyak ragam di mana konten akan lebih optimal agar peserta didik memiliki cukup selagi untuk mendalami rencana dan menguatkan kompetensi.



Dalam proses pembelajaran guru memiliki keleluasaan untuk memilih bermacam perangkat ajar agar pembelajaran bisa disesuaikan dengan keperluan studi dan minat peserta didik.

Di didalam kurikulum ini terkandung projek untuk menguatkan pencapaian profil pelajar Pancasila. Dimana dikembangkan berdasarkan tema spesifik yang ditetapkan oleh pemerintah. 

Baru-baru ini menu ajuan Kurikulum Merdeka Belajar sudah muncul di aplikasi PDUM ( Pangkalan Data Ujian Madrasah ). Untuk lebih jelasnya bagi teman-teman operator madrasah silahkan login ke akun PDUM nya.

Adapun panduan untuk pengajuan ini adalah sebagai berikut :

  1. Lengkapi data nomor HP Kepala Madrasah, dan cheklist telah mengikuti sosialisasi kemudian Simpan.
  2. Upload dokumen persyaratan pengajuan pelaksana Kurikulum Merdeka. Contoh format dapat di download di link dibawah.
  3. Dokumen yang sudah di upload bisa dichek kembali dengan menggunakan tombol Lihat dan jika ingin di ganti, silahkan klik Ganti.
  4. Jika semua dokumen ajuan sudah dilengkapi, tombol ajukan akan muncul, Jika semua dokumen dianggap sudah lengkap, silahkan klik ajukan.
  5. Status ajuan anda akan muncul jika data ajuan sudah di kirim. 
Dan pada artikel ini admin akan share Contoh Surat Permohonan, Surat Pernyataan Dan Surat Rekomendasi yang nanti nya di uploud.

1. Surat Permohonan ( unduh )
2. Surat Pernyataan    ( unduh )
3. Surat Rekomendasi ( unduh )

Demikian semoga bermanfaat jangan lupa di share. Terima kasih